Lagi Cari Mobil Pikap Buat Usaha? Berikut 2 Pilihan yang Layak Dilirik, Suzuki Carry dan DFSK Super Cab

- 29 Maret 2023, 07:00 WIB
Ilustrasi Pilihan Mobil Pikap Untuk Usaha (***)
Ilustrasi Pilihan Mobil Pikap Untuk Usaha (***) /

Walau tersedia satu pilihan mesin, Carry disuguhkan dalam dua varian, Flat Deck dan Wide Deck. Tipe Flat Deck bodinya berukuran 4.195 x 1.675 x 1.870 mm (PxLxT) dengan ruang di belakangnya 2.505 x 1.665 x 360 mm (PxLxT). Wide Deck yang lebih besar, dimensinya 4.195 x 1.765 x 1.910 mm dan menggendong bak berukuran 2.505 x 1.745 x 425 mm.

Ukuran ini lebih besar dari Super Cab, tapi tak banyak. Perbedaan antara keduanya terletak pada panjang bak saja. Dimensi tubuh mobilnya 4.280 x 1.810 x 1.890 mm (PxLxT).

Ruang di belakang varian 1.3-liter lebih pendek dari 1.5 liter. Adapun spesifikasinya 2.310 x 1.670 x 340 mm (1.3-liter) dan 2.470 x 1.670 x 340 mm (1.5-liter).

Baca Juga: Honda Brio Puncaki Klasemen Penjualan Mobil Honda Selama Penjualan Februari 2023

Carry punya jarak sumbu roda 2.205 mm, lebih pendek dari SuperCab sepanjang 2.750 mm. Dampaknya radius putar juga berbeda, bila pikap DFSK sejauh 5,5 meter, maka Carry hanya 4,4 meter.

Artinya kemampuan putar balik Carry lebih baik, khususnya saat melewati jalur yang ruangnya sempit.

Desain

 

Rupa Carry paling baru mengalami ubahan signifikan dari generasi terdahulu. Tampangnya jauh terkesan lebih modern. Walau begitu, terdapat perbedaan. Super Cab pakai moncong sedangkan Carry masih tetap hidung pesek.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: Zigwheels


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x