KUR BSI 2024 Pilihan Pinjaman Tanpa Riba bagi UMKM, Pinjaman Rp 60 Juta dengan Cicilan Rp 1 Jutaan

- 23 Mei 2024, 17:00 WIB
KUR BSI 2024 Berikan Modal Tanpa Bunga.
KUR BSI 2024 Berikan Modal Tanpa Bunga. /ist

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Bank Syariah Indonesia (BSI) kembali memberikan solusi inovatif bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BSI 2024.

Program ini menawarkan pinjaman tanpa bunga dan riba, memberikan kesempatan bagi UMKM untuk mengembangkan usaha tanpa beban finansial tambahan.

Untuk UMKM yang memerlukan modal kerja atau investasi, KUR BSI 2024 hadir dengan berbagai pilihan tenor yang dapat disesuaikan dengan kemampuan pembayaran.

Dengan plafon pinjaman sebesar Rp 60 juta, berikut adalah pilihan cicilan yang tersedia:

Baca Juga: Bank BRI Luncurkan Tabel Angsuran KUR 2024 Pinjaman Rp 15 Juta, Angsuran Murah dan Bunga Rendah

- Cicilan 12 bulan: Rp 5.162.900 per bulan
- Cicilan 24 bulan: Rp 2.656.300 per bulan
- Cicilan 36 bulan: Rp 1.821.000 per bulan
- Cicilan 48 bulan: Rp 1.403.100 per bulan
- Cicilan 60 bulan: Rp 1.152.500 per bulan

Program KUR BSI 2024 dirancang untuk memberikan kemudahan akses pembiayaan bagi UMKM, sehingga mereka dapat meningkatkan kapasitas dan skala usaha mereka tanpa khawatir terhadap beban riba.

Program ini merupakan bagian dari komitmen BSI untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional melalui pemberdayaan sektor UMKM.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Program KUR BSI 2024, pelaku usaha dapat mengunjungi kantor cabang BSI terdekat atau mengakses situs resmi BSI. ***

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah