Indah Banget! Wisata Alam Terbaik dan Tarpopuler di Lombok, Masuk Lima Besar Wisata Terbaik

9 Juni 2023, 05:00 WIB
Salah satu destinasi Wisata Lombok. /Unsplash/Andrea Huls Pareja/

KLIKLUBUKLINGGAU.com-Pulau Lombok dinobatkan sebagai salah satu destinasi alam terbaik dan terpopuler di dunia versi Tripadvisor. Tentunya pencapaian ini menjadi kebanggan tersendiri bagi masyarakat NTB.

 

Lalu. Dinas Pariwisata Provinsi NTB memahami bahwa prestasi seperti ini datang dengan tanggung jawab besar dalam menjaga keberlanjutan pariwisata di NTB begitu terpopuler.

“Ini adalah pengakuan yang sangat membanggakan bagi kami dan masyarakat NTB secara keseluruhan. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada wisatawan yang telah berkunjung ke Lombok dan memberikan pengakuan ini kepada kami."kata Sekretaris Dinas Pariwisata (Dispar) NTB Izzudin Mahili.

Baca Juga: Ini Empat Tempat Wisata Terbaru dan Terpopuler di Surabaya yang Sayang Jika Dilewatkan

"Lalu. kami berharap dapat menyambut kedatangan Anda kembali di masa depan untuk menikmati keindahan alam dan budaya Lombok,” tambahnya.

Pemprov NTB bersama Pemda Kabupaten dan Kota se NTB akan terus melakukan berbagai upaya untuk mempertahankan predikat Lombok sebagai salah satu destinasi alam terpopuler dan terbaik.

 

Terlebih tiga Desa Wisata di NTB juga berhasil masuk 75 besar pada ajang Anugrah Desa Wisata Indonesia 2023 yang diselenggarakan Kemenparekraf.

Baca Juga: Kekinian dan Estetik, Ini 5 Tempat Wisata Instagrameble di Tangerang, Salah Satunya Mirip Eropa

Salah satunya komitmen Pemerintah untuk memperbaiki infrastruktur dan layanan pariwisata di Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa agar lebih baik lagi.

Seperti pembangunan jalan dan fasilitas publik lainnya guna memudahkan akses wisatawan ke berbagai destinasi wisata yang ada di NTB.

 

“Kami percaya bahwa dengan kerja sama dan kesadaran bersama, kami dapat memastikan bahwa Lombok tetap menjadi destinasi wisata yang menakjubkan dan berkelanjutan untuk masa depan,” katanya.

Baca Juga: Paling Hits dan Instagrameble, 5 Wisata Alam di Nusa Penida Ini Punya Panorama Alam Eksotis dan Memukau

Selanjutnya memperkuat kualitas pelayanan dengan cara mengadakan pelatihan dan pendidikan bagi masyarakat lokal.

Para pelaku industri pariwisata agar dapat memberikan layanan terbaik dan terpopuler bagi para wisatawan yang datang berlibur.

 

Berikut meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dan budaya lokal dan memperkuat keterlibatan mereka dalam industri pariwisata.

Baca Juga: Candi Ini Sangat Populer, Berikut Candi Muaro Jambi, Destinasi Wisata Favorit Wajib Banget Mampir

Tak lupa juga disamping tetap berupaya mengembangkan produk wisata. Misalnya pengembangan wisata bahari, budaya, dan agrowisata.

Dengan demikian, Lombok dan Sumabwa bisa menjadi destinasi wisata yang lebih beragam dan menarik bagi wisatawan.

“Pemerintah NTB memberikan perhatian besar terhadap keberlanjutan lingkungan di Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa dengan menjalankan program-program untuk menjaga kebersihan dan kelestarian alam di daerah ini,” tutupnya. *** (Bella Martha Angelleta).

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: Youtube Daftar Wisata

Tags

Terkini

Terpopuler