SUV Listrik KIA EV9 Resmi Diluncurkan di Indonesia Dengan Harga Rp1,9 Miliar, Simak Spesifikasi Lengkapnya

- 19 Agustus 2023, 15:00 WIB
SUV Listrik KIA EV9 Resmi Diluncurkan di Indonesia Dengan Harga Rp1,9 Miliar, Simak Spesifikasi Lengkapnya.
SUV Listrik KIA EV9 Resmi Diluncurkan di Indonesia Dengan Harga Rp1,9 Miliar, Simak Spesifikasi Lengkapnya. /Pikiran Rakyat/Alza Ahdira/

KLIKLUBUKLINGGAU.com - PT Kreta Indo Artha (KIA) resmi menghadirkan SUV listrik pertamanya di Indonesia, yakni KIA EV9 GT-Line.

SUV listrik asal Korea Selatan ini diluncurkan pada ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Berikut ulasan spesifikasi dari KIA EV9 GT-Line di Indonesia.

“Kami sangat gembira dengan peluncuran Kia EV9 GT-Line pada hari ini, sebuah Battery Electric Vehicle SUV terbaru yang memiliki berbagai keunggulan. Kia EV9 GT-Line juga menunjukkan komitmen Indomobil group dalam mendukung program pemerintah terkait kendaraan elektrifikasi, terutama untuk merek Kia di Indonesia,” ujar Presiden Direktur PT Kreta Indo Artha, Andrew Nasuri dalam keterangan resminya.

Kehadiran dari KIA EV9 GT-Line di GIIAS 2023 sekaligus menjadi debut pertamanya di Asia Tenggara. Indonesia dipilih sebagai negara pertama yang menjual SUV listrik ini di ASEAN karena pertumbuhan pasar kendaraan elektrifikasi yang positif.

KIA EV9 sendiri merupakan sebuah SUV yang dibangun dari platform Electric Global Modular Platform (E-GMP). Mobil ini memiliki kabin yang lapang dan dapat menampung 7 orang penumpang.

Baca Juga: Sama-sama Isi Segmen Mobil Listrik Murah di Indonesia, Berikut Komparasi Wuling Air EV Lite vs Seres E1 B-Type

Tampilan Eksterior KIA EV9

KIA EV9 memiliki bahasa desain “Opposites United“. Kesan futuristis dari KIA EV9 terlihat dengan hadirnya Digital Tiger Face pada bagian gril.

Desain tersebut merupakan evolusi dari gril tiger-nose ciri khas dari KIA. Bagian grill terdapat Digital Pattern Lighting Grille, sementara di sampingnya terdapat lampu utama berbentuk vertikal dan memanjang.

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil

Sumber: Momobil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x