VinFast Resmi Merilis Mobil Listrik VF e34 di Indonesia, Harganya Diumumkan Mulai dari Rp 315 Juta

- 7 April 2024, 19:37 WIB
VinFast VF e34, mobil pertama yang diproduksi VinFast di Indonesia
VinFast VF e34, mobil pertama yang diproduksi VinFast di Indonesia /VinFast/

KLIKLUBUKLINGGAU.com - VinFast telah resmi mengumumkan penjualan mobil listriknya, VinFast VF e34, setelah sebelumnya diperkenalkan pada ajang IIMS 2024.

Mengutip dari laman akun Instagram resminya, @vinfast.indonesia, harga mobil listrik ini dibanderol mulai dari Rp 315 juta. Namun demikian, mobil ini masih dalam status pre-order saat artikel ini disusun.

VF e34 dikenal sebagai SUV listrik B-Segmen yang akan bersaing dengan sejumlah kendaraan sejenis yang sudah ada di pasar, seperti MG ZS EV, BYD Dolphin, dan Toyota Yaris Cross.

Baca Juga: Simulasi Kredit Mobil Toyota Calya 2023, dengan DP paling Murah 4 Juta

Dengan dimensi panjang 4.300 mm, lebar 1.768 mm, dan tinggi 1.615 mm, serta wheelbase mencapai 2.611 mm, VF e34 menawarkan ukuran yang cukup kompak namun tetap memberikan ruang yang luas di dalamnya.

Mobil ini didukung oleh motor listrik dengan tenaga mencapai 147 dk dan torsi 242 Nm. Sementara itu, baterai berkapasitas 41,9 kWh memungkinkan mobil ini memiliki jarak tempuh terjauh mencapai 320 km menurut lembaga NEDC.

Satu hal yang perlu diperhatikan adalah VF e34 menerapkan skema sewa baterai, di mana pengguna harus membayar rental baterai per periode.

Baca Juga: Daihatsu Ayla 1.0 M M/T Merupakan Pilihan Tepat, Mobil Baru Termurah di Indonesia dengan Fitur Standar

Menurut informasi yang disampaikan VinFast di akun Instagram resminya, biaya sewa baterai ini adalah Rp 1,5 juta per bulan untuk jarak tempuh hingga 3.000 km, atau Rp 2,6 juta per bulan untuk pemakaian di atas 3.000 km.

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah