Goa Kidang Kencana, Pemandangan Stalaktit dan Stalagmit-nya Sangat Indah Namun Memicu Adrenalin

18 Agustus 2023, 19:45 WIB
Goa Kidang Kencana /Website @travelmahasiswa.com/

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Goa Kidang Kencana termasuk salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi bagi petualang sejati pasalnya ada banyak keseruan yang didapatkan dari tempat ini.

Anda akan merasa tertantang ketika menyusuri goa yang gelap dan minim cahaya bahkan akan berjalan merangkak karena akses jalannya sangat sempit.

Objek wisata ini berada di Yogayakarta tepatnya di Kabupaten Kulon Progo yang masih dalam satu deretan Perbukitan Menoreh. Hal inilah yang menjadikan suasana di sini sangat nyaman dan asri.

Baca Juga: Lau Kulap, Pesona Kolam Pemandian yang Sangat Jernih dan Suasananya yang Sangat Asri di Langkat Sumatera Utara

Goa Kidang Kencana bukan hanya tempat wisata saja namun gua ini memiliki sejarah yang sangat unik. Konon pada zaman dahulu ada seorang petani yang menggembalakan kambing di sekitar gua mungkin karena kelalaiannya beliau akhirnya kehilangan kambing tersebut.

Setelah mencarinya ke mana-mana ternyata kambing tersebut ditemukan bersama rusa.

Penamaan Goa Kidang Kencana tidak lepas dari cerita ini yang mana kambing dan rusa tersebut masuk ke dalam gua setelah dikejar oleh pemiliknya.

Baca Juga: Banyak Dikeluhkan Karena Dianggap Mahal, Ini Alasan Harga Honda CR-V Hybrid Hampir Rp 800 Juta

Hingga saat ini ada yang masih sering terlihat rusa di sekitar kawasan gua.

Goa Kidang Kencana memiliki pesona eksotis yang hampir tidak ditemukan di tempat lain. Memang secara struktur tidak jauh berbeda seperti adanya batu mineral yang tumbuh dari atap gua.

Sedangkan untuk stalakmit tumbuh dari tanah atau bagian bawah gua diding gua terlihat sangat cantik dengan ornamen yang terbentuk secara alami.

Baca Juga: Surga Tempat Diving Terbaik, Ini 4 Pulau Terindah di Makassar Punya Pemandangan Alam yang Menawan

Teksturnya sangat indah bergelombang. Ada juga sebagian yang polos dan bahkan terasa halus. Tempat ini juga memiliki batu kapur yang menyerupai pohon beringin besar yang dinamakan Ringin Goreng.

Pengunjung biasanya memanfaatkan keunikannya sebagai spot foto. Daya tarik selanjutnya yaitu sungai bawah tanah dengan air yang sangat jernih dan tenang.

Menurut pengelola, sungai ini masih terusan gua yang tidak jauh dari lokasi. Ukurannya tidak terlalu besar begitu juga dengan kedalamannya sehingga tidak membahayakan.

Baca Juga: Berikut 7 Wisata Terpopuler yang Menyuguhkan Keindahan Memukau, Dijamin Betah Berlama-lama Disini

Ragam aktivitas yang menarik dilakukan yakni susur gua. Kegiatan ini merupakan yang paling wajib bagi pengunjung meski sedikit menakutkan namun ada pemandu yang selalu menemani.

Susur goa dapat memacu adrenalin dan sekaligus mendapatkan pengalaman berpetualang.

Goa ini sangat indah dan terlihat eksotis dari berbagai sisi sehingga bisa dimanfaatkan untuk mengabadikan momen.

Baca Juga: Sejuk dan Indah, Ini Empat Tempat Wisata di Purbalingga yang Wajib Dikunjungi

Adapun lokasi Goa Kidang Kencana berada di Dusun Samran Kidul Desa Purwosari, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.

Apabila berangkat dari Tugu Jogja Jarak yang harus ditempuh sekitar 30 km. Namun apabila mengunjungi Goa Kidang Kencana dari Alun-alun Wates hanya menempuh jarak 22 km.

Jarak ini pada umumnya dapat ditempuh selama 1 jam apabila kondisi jalan lancar.

Baca Juga: Cocok untuk Surfing Diving dan Berenang! Ini dia Enam Rekomendasi Destinasi Wisata Terpopuler, Pacitan

Fasilitas penunjang di Goa Kidang Kencana masih terbatas. Selain lahan parkir, di sini ada toilet yang dibangun seadanya.

Namun ada juga fasilitas pemandu dan sekaligus perlengkapan bagi yang ingin sosor gua. ***

Editor: Rina Sephtiari

Sumber: Youtube iTrip ID

Tags

Terkini

Terpopuler