Nama Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora Resmi Diubah Jadi Muhammad Levian Al Fatih Billar, Ini Alasannya

- 27 Desember 2023, 19:15 WIB
Rizky Billar dan Lesti Kejora Ubah Nama Anak Jadi Muhammad Levian Al Fatih Billar
Rizky Billar dan Lesti Kejora Ubah Nama Anak Jadi Muhammad Levian Al Fatih Billar /Instagram/@lestikejora

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora baru-baru ini mengumumkan perubahan nama untuk putra mereka, Baby L.

Sebelumnya, nama lengkap anaknya adalah Muhammad Leslar Al Fatih Billar. Namun, kini nama tersebut resmi diubah menjadi Muhammad Levian Al Fatih Billar.

Keputusan itu ternyata sudah direncanakan sejak lama, namun Rizky Billar dan Lesti Kejora memilih untuk mengumumkan perubahan nama anak pertamanya secara resmi pada momen ulang tahun anak mereka ke 2 tahun.

"Waktu itu kakak (Rizky Billar) bilang 'aduh gimana ya nanti kalau ada adik-adiknya lagi kalau nggak pakai Leslar gimana' takutnya cemburu. Soalnya nama Leslar kan kombinasi kita, kalau cuma anak pertama ada Leslar kan kasihan, makanya menghindari itu," kata Lesti Kejora dikutip dari Intens Investigasi pada Rabu 27 Desember 2023.

Baca Juga: Menuju Pemilu 2024: Partai Golkar Ungkap Daftar Calon Tetap Anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan 2024-2029

Menurut Rizky Billar, Levian memiliki arti seseorang yang bertanggung jawab, bijaksana, dan merangkul orang banyak. Rizky Billar berharap arti nama tersebut bisa menjadi doa untuk anaknya.

"Nama Levian itu apa ya artinya, awalnya nggak tahu, tapi pas dicari tahu artinya sangat banyak kebaikan. Salah satunya adalah seorang yang besar, mudah-mudahan amin ya, orang yang bertanggungjawab, bijaksana yang nanti bisa merangkul banyak orang," jelasnya.

Adapun nama depannya Muhammad diharapkan agar anaknya bisa meniru sosok Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Pengakuan Pelaku Pembunuh Besan di Musi Rawas!!! Khilaf Anaknya Ditikam Korban

Untuk nama Al Fatih, suami Lesti Kejora tersebut mengatakan bahwa nama tersebut diambil karena Al Fatih merupakan orang yang suka dengan sejarah Islam.

"Al Fatih adalah sosok yang cerdas dan bijaksana. Di usia 21 tahun dia mengemban tugas yang luar biasa, amanah yang luar biasa, dan di usia muda sudah bisa menjadi penghapal Al-Qur'an," tuturnya.
 
Rizky Billar juga menyatakan bahwa proses penggantian nama telah dilakukan secara menyeluruh, termasuk mengubah nama di dokumen-dokumen penting seperti akta dan paspor. Perubahan ini dilakukan agar anak mereka tidak merasa cemburu jika kelak memiliki adik dengan nama yang memiliki keterkaitan dengan orangtuanya.***

Editor: Rina Sephtiari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x