Penyakit Gagal Ginjal Akut Menghantui Masyarakat 

- 22 Oktober 2022, 15:25 WIB
Menteri PMK Muhadjir Effendi, menjelaskan semua pihak harus proaktif tangani penyakit gagal ginjal akut.
Menteri PMK Muhadjir Effendi, menjelaskan semua pihak harus proaktif tangani penyakit gagal ginjal akut. /PMJ News/

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Penyakit gagal ginjal akut telah menjadi salah satu yang ditakuti oleh masyarakat. Terlebih, saat ini pemerintah melalui Dinas Kesehatan sudah melarang penjualan obat sirup, karena diduga salah satu penyebab gagal ginjal akut.

Perlu diketahui, sebelumnya masyarakat sudah banyak mengkonsumsi obat sirup, baik obat batuk maupun untuk yang lainnya. Bahkan, rata-rata obat sirup diperuntukan untuk anak-anak.

Jadi, saat ini banyak orang tua yang mengkhawatirkan keadaan anaknya, khawatir telah terjadi gagal ginjal akut. Belum lagi, saat ini baik pemerintah maupun Polres Lubuklinggau telah menyita sejumlah obat sirup dari pasaran, sehingga membuat masyarakat semakin takut dengan penyakit gagal ginjal akut tersebut.

Baca Juga: Banyak Kasus Anak Gagal Ginjal Akut, Jokowi Minta Pengawasan Obat Diperketat

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat dan tenaga kesehatan untuk berperan aktif terkait maraknya kasus gagal ginjal akut belakangan ini.

“Kalau punya putra atau putri yang umurnya 15 tahun ke bawah, betul-betul dijaga, diwaspadai. Kalau ada gejala-gejala, segera hubungi tenaga kesehatan setempat,” ujar Muhadjir kepada wartawan, Jumat, 21 Oktober 2022.

“Begitu juga dari pihak tenaga kesehatan, paling level bawah mulai dari bidan, kemudian dokter rumah keluarga, kemudian puskesmas, posyandu, untuk pro aktif,” tambahnya.

Baca Juga: Kenali Gejala Varian Virus Baru Omicron XBB Yang Berdampak Pada Kesehatan Tubuh

Lebih lanjut, Muhadjir menambahkan, untuk mencegah kepanikan di masyarakat, bisa dilakukan dengan penyisiran di tiap daerah untuk penyuluhan atau pemberitahuan kepada orang tua yang memilik5 anak di bawah usia 16 tahun.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x