Sebuah Rumah Milik Warga Kota Lubuklinggau Hancur Diterjang Angin Puting Beliung

- 21 Maret 2023, 06:30 WIB
Rumah Slamet, warga Kota Lubuklinggau yang hancur akibat angin puting beliung.
Rumah Slamet, warga Kota Lubuklinggau yang hancur akibat angin puting beliung. /

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Slamet Prayitno warga RT.2 Kelurahan Simpang Periuk Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, terpaksa mengungsi.

Pasalnya, rumah yang biasa ditempatinya tersebut luluh lantah akibat terjangan angin puting beliung, Senin 20 Maret 2023 sekitar pukul 17.00 WIB.

Akibatnya atap dan dinding rumah milik salah satu warga Kota Lubuklinggau itu alami rusak berat, dan tidak bisa ditempati lagi.

Baca Juga: Mirip Kasus Anak Rafael Alun Trisambodo! Perkelahian Antar Pelajar di Kota Lubuklinggau Akibat Wanita

Lurah Simpang Periuk Kota Lubuklinggau, Yulianto, menyampaikan berdasarkan cerita dari Slamet kalau kejadian terbangnya atap dan robohnya dinding rumahnya, saat ia dan keluarganya berada didalam rumah.

Sebagai pemerintah setempat, diakui Yulianto, dirinya sudah melihat kondisi bangunan rumah Slamet, yang luluh lantak akibat, angin puting beliung.

"Rumahnya tidak bisa ditempati lagi. Atapnya semua terbang, dan dindingnya juga ada yang jebol,” jelasnya.

Baca Juga: Heboh, Terjadi Tawuran Antar Pelajar di Kota Lubuklinggau! Infonya ada yang Terluka

Berkaitan dengan kejadian ini, Lurah menyampaikan sudah melapor ke Dinas Sosial dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DPKPB) Lubuklinggau.

“Sudah dilaporkan. Malam ini pihak Dinsos dan DPKPB turun ke lokasi,” jelasnya. ***

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x