Cak Imin Ungkap Anies Tidak Berniat Maju ke Pilkada, Masih Fokus Menunggu Keputusan MK

- 20 April 2024, 17:45 WIB
Calon pasangan Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan  & Cak Imin
Calon pasangan Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan & Cak Imin /Instagram ///

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) buka suara soal peluang Anies Baswedan maju dalam Pilkada 2024. Cak Imin menegaskan, pasangannya di Pilpres 2024 itu tidak berminat mencalonkan diri sebagai kepala daerah. Sebab, saat ini mereka masih fokus dalam sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Mas Anies dan saya masih konstentrasi menunggu keputusan MK. Jadi tidak ada satu sikap atau niat dari Mas Anies untuk maju di Pilkada," katanya dalam konferensi pers di Jakarta Selatan pada Sabtu, 20 April 2024.

Cak Imin kembali menegaskan, pihaknya saat ini masih menyelesaikan proses pasca-Pilpres 2024 hingga tuntas.

Baca Juga: Bikin Para Netizen Geleng Kepala! Berikut Tiga Artis Indonesua Koleksi Tas Seharga Rumah dan Mahal Banget

"Karena detik ini tidak terlintas untuk maju Pilkada karena kita masih harus melalui proses Pilpres sampai tuntas," sambungnya.

Sebelumnya, Anies Baswedan menyatakan bahwa dirinya masih menunggu putusan MK terkait sengketa Pilpres 2024.

"Kita sekarang sedang menunggu MK, jadi kita semua fokus pada hal tersebut. Kita akan menyelesaikan proses ini hingga akhir," katanya kepada wartawan pada Selasa, 16 April 2024.

Baca Juga: Buruan Dapatkan Pinjaman KUR BRI Sebesar 70 Juta Dengab Bayaran Mulai 1 Jutaan Saja, Caranya Mudah dan Cepat

Sementara itu, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh mempersilakan Anies untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta pada 2024. Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPP Partai Nasdem, Willy Aditya.

"Kalau di sini kan namanya mengerucut ya pasti lah Mas Sahroni, ya pasti lah ada Wibi Andrino, ya bisa jadi Anies Baswedan sendiri," ucapnya kepada wartawan pada Senin, 15 April 2024.

Saat ini, kata Willy, Nasdem sudah melakukan komunikasi dengan Anies terkait hal tersebut. Dia pun mengungkapkan pesan Surya Paloh kepada Anies pada 18 Maret lalu.

"Komunikasi sudah, nanti kita cek ombak sama Mas Anies. 18 Maret itu Pak Surya menyampaikan politik ini kan kartu enggak boleh mati, kalau Bung Anies mau maju Pilkada monggo, Nasdem siap," tuturnya.***

Editor: Rina Sephtiari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x