Bank Mandiri Luncurkan Program KUR 2024 Tanpa Jaminan, Berikan Pinjaman Hingga Rp500 Juta

- 19 Mei 2024, 22:00 WIB
Apakah pinjaman KUR Mandiri 2024 harus ada jaminan? Simak selengkapnya di sini.
Apakah pinjaman KUR Mandiri 2024 harus ada jaminan? Simak selengkapnya di sini. /Nandai/NB

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Bank Mandiri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia dengan meluncurkan Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) tahun 2024.

Program ini menawarkan solusi pembiayaan dengan persyaratan ringan dan tanpa memerlukan jaminan, sehingga memudahkan para pelaku usaha untuk mengembangkan bisnis mereka. KUR Mandiri 2024 hadir dengan berbagai keunggulan dibandingkan pinjaman modal lainnya.

Dengan persyaratan yang lebih mudah dan suku bunga yang kompetitif, serta pilihan jangka waktu pengembalian pinjaman hingga lima tahun, program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan sektor UMKM.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI Rp 100 Juta, Cicilan Mulai dari Rp 1 Jutaan dengan Pilihan Tenor Hingga 60 Bulan

Program KUR Mandiri 2024 terbagi menjadi dua kategori utama, yaitu Kredit Modal Kerja (KMK) dan Kredit Investasi (KI), dengan batas limit yang disesuaikan dengan kebutuhan usaha.

Berikut adalah jenis-jenis KUR Mandiri beserta batas limitnya:

1. KUR Super Mikro: Pinjaman dengan plafon sampai Rp 10 juta.
2. KUR Mikro: Pinjaman dengan limit mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 100 juta.
3. KUR Kecil: Memberikan pinjaman senilai Rp 100 juta hingga Rp 500 juta.
4. KUR PMI/TKI: Menyediakan plafon pinjaman maksimal Rp 100 juta.
5. KUR Khusus: Dengan plafon pinjaman hingga Rp 500 juta.

Salah satu keunggulan utama dari KUR Mandiri 2024 adalah tidak memerlukan jaminan, sehingga memberikan kemudahan bagi para peminjam yang sering kali kesulitan memenuhi persyaratan jaminan dalam program pinjaman lainnya.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2024 Plafon Rp 200 Juta, Angsuran Mulai Rp3 Jutaan dan Tenor Hingga 60 Bulan

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah