Brekecek Mantap Tenan! Berikut ini adalah Lima Wisata Kuliner Terpopuler Khas Banyumas, Cilacap, Jawa Tengah

31 Mei 2023, 17:00 WIB
Brekecek, wisata kuliner terpopuler khas Cilacap /

 

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Cilacap adalah salah satu Kabupaten terpopuler di Provinsi Jawa Tengah, di Cilacap ini ada banyak tempat wisata menarik.

 

Namun, Cilacap bukan hanya terpopuler dengan wisata alamnya saja, Cilacap nyatanya juga memiliki beragam wisata kuliner yang khas, lezat, dan wajib untuk dicoba.

Apa saja ya kira-kira makanan khas Cilacap yang enak dan menggoyang lidah? Berikut ini rekomendasinya, yaitu:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari Ini Rabu 31 Mei 2023: Jaga Kesehatan Anda, Bintang-bintang Meramalkan Sakit


1. Brekecek

 


Brekecek dalam bahasa Jawa Breke yang memiliki arti dijatuhkan dan kecak yang memiliki arti dicampur atau dibumbui.

Makanan ini adalah salah satu wisata kuliner tradisional yang menggunakan bahan dasar kepala ikan. Untuk di Kota Cilacap sendiri, ikan yang digunakan adalah jenis ikan basur.

Brekecek merupakan salah satu kuliner yang Bahkan menjadi ikon dari Kota Cilacap, sehingga tak heran jika makanan ini terpopuler.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Ini Rabu 31 Mei 2023: Hidup Penuh Pasang Surut Akhir-akhir Ini, Segera Itu Terlewati


2. Sate Martawi

 


Sate Martawi, yaitu Saat ayam yang memiliki keunikan tersendiri. Hal yang membuatnya unik adalah tusuk sate yang digunakan, jumlahnya dua, tentunya ini berbeda dari sate sate pada umumnya.

Karena hanya menggunakan satu tusuk sate saja. Penyajiannya juga unik, membuat makanan ini cukup mudah dikenal dan terpopuler di Cilacap.

Anda dapat menemukan wisata kuliner yang satu ini di pinggir jalan, tempat makan, atau bahkan restoran di Cilacap.

Baca Juga: Tawarkan Keindahan Alam Nan Menawan, 5 Wisata Terbaru di Kebumen Ini Cocok untuk Refreshing

3. Mendoan

 


Siapa sih yang tidak mengenal mendoan? makanan yang sangat familiar ini, mudah ditemukan di berbagai sudut Kota Cilacap.

Mendoan merupakan makanan berbahan tempe yang diiris tipis dan lebar, kemudian dilumuri adonan tepung yang telah dibumbui sebelumnya.

Serta ditambahkan daun bawang, adonan mendoan ini digoreng setengah matang dan disantap saat masih hangat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini Rabu 31 Mei 2023: Hari Ini Cocok Untuk Mencari Pekerjaan Baru, Jika Anda Bosan

4. Seafood Pantai Teluk Penyu

 


Bagi Anda pecinta makanan Seafood, jangan lewatkan untuk datang ke Seafood Pantai Teluk Penyu, yang menawarkan berbagai wisata kuliner seafood.

Seperti kepiting, ikan bakar, Rajungan, udang, dan masih banyak lagi hidangan lezat lainnya. Memakan seafood sembari menikmati angin pantai, tentunya menjadi pengalaman tersendiri yang menyenangkan.

Semua masakan seafood di sini diracik menggunakan bumbu khusus yang membuat rasanya semakin lezat. Namun, tetap dijual dengan harga terjangkau.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Leo Hari Ini Rabu 31 Mei 2023: Anda Merasa Sangat Kreatif Hari Ini, Itu Akan Menghasilkan Uang

5. Tempe Dagu

 


Tempe Dagu ini merupakan makanan yang terbuat dari bahan dasar ampas tahu, warnanya terlihat abu-abu dan bentuknya yang kotak padat.

Tempe dagu sini biasanya diolah dengan cara digoreng, sama seperti mendoan. Rasanya gimana ya?

Tentu tidak kalah enaknya dengan tempe mendoan, sangat gurih dan pastinya murah meriah. (Melia Inda Sari)

 

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube Topi Jelajah

Tags

Terkini

Terpopuler