5 Wisata Alam di Merangin Jambi yang Wajib Dikunjungi

- 15 Agustus 2023, 21:15 WIB
Air Terjun Sigerincing
Air Terjun Sigerincing /Instagram @miratnasari1115/

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Sebagai salah satu kabupaten dengan luas wilayah yang besar di Provinsi Jambi, Merangin menyimpan banyak potensi kekayaan alam.

Selain itu keindahan alam yang dimiliki Merangin menjadikan kabupaten ini memiliki potensi pariwisata yang besar.

Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata terpopuler di Merangin yang menarik dikunjungi.

Baca Juga: Sangat Menyejukkan dan Instagrameble, Ini 5 Tempat Wisata di Pati yang Paling Populer

1. Air Terjun Dukun Bertuah

Air Terjun Dukun Bertuah memiliki ketinggian sekitar 100 meter dan dikelilingi tebing terjal yang menawan.

Nama air terjun ini memberikan kesan mistis. Oleh penduduk sekitar Terjun Dukun Bertuah ini memiliki berbagai cerita mistis.

Penduduk yang tengah mencari ikan di sungai dekat air terjun sering melihat penampakan makhluk gaib yang nampak samar-samar.

Baca Juga: Sejuk dan Menenangkan, 8 Wisata Alam Terpopuler di Pagaralam Ini Cocok untuk Melepas Penat

Namun hal tersebut tidak menyurutkan para wisatawan untuk berkunjung dan menikmati rimbunnya hutan serta sejuknya suasana di air terjun.

2. Air Terjun Sigerincing

Air terjun yang berada di Desa Tuo, Kabupaten Merangin ini memiliki ketinggian mencapai 70 meter dengan lebar pancuran 6 meter.

Air terjun ini memiliki aliran sungai di bawahnya. Dengan air jernih dan kedalaman sekitar setengah meter, bisa digunakan wisatawan untuk mandi.

Panorama alam yang masih asri dan eksotis mmebuat pikiran menjadi rileks. Jika beruntung, wisatawan juga bisa melihat fenomena pelangi di air terjun ini.

Baca Juga: Memikat Hati, Ini 3 Air Terjun di Nganjuk Jawa Timur Sangat Asri, Eksotis, dan Instagrameble

3. Danau Depati Empat

Danau yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat ini berada di ketinggian 1.200 mdpl dan menawarkan ketenangan.

Suasana asri, dengan panorama berupa deretan perbukitan hijau dan diapit oleh dua bukit yaitu Bukit Pandan dan Bukit Pandan Bungsu membuat Danau Depati Empat menjadi salah satu tempat wisata yang cukup populer di Merangin.

Wisatawan akan benar-benar dimanjakan dengan jernihnya air, serta aneka jenis ikan yang terkadang muncul ke permukaan.

Baca Juga: TERPOPULER! Sepuluh Destinasi Wisata di Berau Kalimantan Timur yang Menakjubakn, Wajib Dikunjungi

4. Teluk Wang Sakti

Teluk Wang Sakti merupakan nama lubuk tempat air terjun jeram Sungai Batang Merangin yang terletak di antara Desa Biuku Tanjung-Desa Air Batu dipinggir Sungai Batang Merangin.

konon, teluk ini merupakan kampung atau dusun raja-raja orang sakti nenek moyangnya masyarakat Pulau Rengas dan Bukit Tanjung sehingga tempat ini dijuluki Kampung nan Hilang.

Di balik sejarah mistiknya tersebut, teluk ini memiliki pemandangan yang eksotis dan masih asri.

Baca Juga: Lezat Banget! Sepuluh Kuliner Khas Palangkaraya Sangat Terkenal dan Begitu Terpopuler

5. Goa Tiongkok

Goa ini menjadi salah satu lokasi favorit wisatawan lokal. Di dalam goa terdapat banyak peninggalan prasejarah.

Hal ini membuat banyak peneliti yang datang untuk melakukan penelitian di dalam dan di sekitar goa.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh sekelompok tim peneliti, Goa Tiongkok menjadi tempat peradaban manusia   pertama di Jambi sehingga goa ini menjadi peninggalan prasejarah tertua di Jambi.

Baca Juga: Sangat Lengkap dan Indah, Ini 6 Wisata Alam di Gunung Kidul Mulai dari Pantai, Gunung, Goa, Hingga Air Terjun

Editor: Rina Sephtiari

Sumber: YouTube Ini konten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x