Ustad Adi Hidayat Sampaikan Dua Surah Ini Akan Membuat Kita Tenang Saat Dihisab

- 22 Agustus 2022, 04:48 WIB
MasyaAllah, Baca 2 Surah Ini Setiap Hari Niscaya Akan Tenang Saat di Hisab Kata Ustadz Adi Hidayat /Foto dok.: YouTube/Adi Hidayat Official.
MasyaAllah, Baca 2 Surah Ini Setiap Hari Niscaya Akan Tenang Saat di Hisab Kata Ustadz Adi Hidayat /Foto dok.: YouTube/Adi Hidayat Official. /MasyaAllah, Baca 2 Surah Ini Setiap Hari Niscaya Akan Tenang Saat di Hisab Kata Ustadz Adi Hidayat /Foto dok.: YouTube/Adi Hidayat Official./

Kliklubuklinggau.com- Ternyata, ada dua surat yang manfaatnya sangat besar nagi orang yang memgamalkannya.

Surah tersebut, membuat orang yang dihisab jadi tenang bila mengamalkannya.

Lantas surah apa yang sangat bermanfaat tersebut, tentunya kita akan berusaha mengamalkannya.

Jadi, mari kita simak penjelasan dari Ustadz Adi Hidayat berikut ini, terkait dua surat yang hendaknya senantiasa dibaca setiap hari, agar kita tenang ketika menjalani hisab.

Sebagaimana yang telah dikutip Kliklubuklinggau dari Portal Sulut dari akun Tiktok @hadi_farichin12, berikut akan membahasnya.

Seperti yang telah dikatakan Ustadz Adi Hidayat bahwa pada hari kiamat nanti seluruh umat manusia akan berdesakkan dan sibuk memikirkan hisab mereka.

"Di akhirat tuh udah nggak perduli, karena mereka sibuk dengan urusan mereka. Yant mereka pikirkan hisab saya bagaimana" ujar Ustadz Adi Hidayat.

Namun, ada amalan yang bisa kita kerjakan agar pada hari kiamat nanti bisa tenang.

Amalan ini kata Ustadz Adi Hidayat berupa surah yang dibaca setiap hari.

Ustadz Adi Hidayat kemudian menyebutkan bahwa 2 surah yang dimaksud adalah surah Al-Baqarah dan surah Ali-Imran.

Orang yang senantiasa membaca kedua surah ini kata Ustadz Adi Hidayat akan tenang saat di hisab.

Lebih lanjut, Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa kedua surah ini akan datang pada hari kiamat dan memberikan syafaat berupa perlindungan bagi orang yang senantiasa membacanya.

"Al-Baqarah dan Ali-Imran datang keduanya, melindungi dia (orang yang senantiasa membacanya) dari sejak di hisab" terang Ustadz Adi Hidayat.

Di akhir ceramahnya, Ustadz Adi Hidayat berpesan untuk menyiapkan bekal kita untuk kehidupan kekal yaitu akhirat agar tidak menyesal.

Salah satu bekal yang bisa kita siapkan semasa hidup di dunia yaitu rajin membaca Al-Quran.

Sebab, Al-Quran akan memberikan syafaat nya bagi orang yang rajin membacanya.

Demikianlah ceramah singkat Ustadz Adi Hidayat mengenai 2 surah yang membuat orang yang membacanya tenang saat di hisab.

Semoga bisa diamalkan dan semoga bermanfaat.***

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: Portal Sulut PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah