Ustadz Abdul Somad Ingatkan Tanda Ini Sudah Terjadi Sekarang, Lima Tanda-tanda Akhir Zaman

- 25 Januari 2023, 06:01 WIB
Ustadz Abdul Somad.
Ustadz Abdul Somad. /

KLIKLUBUKLINGGAU.com -Berikut lima tanda akhir zaman menurut ceramah Ustadz Abdul Somad, ingatkan sudah terjadi sekarang. 

Bukan menakuti, namun ini sebagai peringatan agar manusia senantiasa berbuat baik atau meninggalkan segala larangan dari Allah SWT. 

Banyak ulama sudah menjelaskan tanda akhir zaman. Termasuk ulama kondang, Ustadz Abdul Somad menjelaskan lima tanda-tandanya. 

Baca Juga: Cara Menghadapi Masalah Hidup? Berikut Ustadz Abdul Somad Jelaskan

Dijelaskan Ustadz Abdul Somad dalam video di kanal YouTube Taman Surga. NET

"Apa kata Abu Hurairah RA, mendengar Nabi Muhammad SAW bersabda, diantara tanda-tanda dekatnya hari kiamat itu adalah dalam hadits nya ada lima," kata Ustadz Abdul Somad.

Dia melajutkan yang dimaksud lima tanda akhir zaman menurut Alquran, yang pertama adalah zaman semakin pendek.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad, Jelaskan Sesungguhnya Itu Teguran dari Allah SWT

"Zaman, masa, waktu semakin pendek, makin singkat, makin tak terasa, dulu nampak budak-budak, sekarang sudah jadi emak, budak-budak," ujar Ustadz Abdul Somad.

Dulu, lama zaman terasanya, sekarang ini justru semakin cepat.

"Dari pagi ke petang, petang ke pagi, bahkan ada pula sekarang orang tak tahu petang, tak tahu pagi, pagi tidur, petang tidur. Tanda-tanda kiamat sudah dekat adalah Yataqarub Zaman, kata Nabi SAW, waktu tak terasa, tak terasa waktu begitu cepat," ungkap Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Mengenal Alam Kubur Setelah Meninggalkan Dunia

Menurut Ustadz Abdul Somad, tidak ada beda dulu dengan sekarang, tapi ada hal-hal yang membuat terasa cepat.

"Hadits nabi itu, saya semakin baca, semakin kuat keyakinan saya, makin kuat iman saya, makin hilang keraguan saya, bahwa yang berbicara ini bukan manusia biasa, tapi di dapat wahyu dari Allah," beber Ustadz Abdul Somad.

Kemudian, dalam hadits Nabi, tanda kedua akhir zaman yang berarti kiamat sudah dekat kata Ustadz Abdul Somad adalah ilmu semakin berkurang.

Baca Juga: Ustadz Hanan Attaki Sampaikan, Cukup Cintai Dalam Diam

"Kalau sudah ilmu berkurang, apa yang bertambah? Jahil. Kalau ilmu bertambah, jahil berkurang. Kalau ilmu berkurang, jahil bertambah," tutur Ustadz Abdul Somad.

Selanjutnya, tanda yang ketiga, kata Ustadz Abdul Somad menurut hadits Nabi yaitu banyak orang yang lebih menyayangi hartanya.

"Engkau sayang kepada harta, amat sangat sayang, dia pegang semuanya sampai tak meleleh, tak menetes walaupun satu tetes akhirnya mereka inilah pendusta-pendusta agama," ujar Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: Amazing!! Salah Satunya Dibangunkan Istana di Surga, Berikut Lima Hadits Keutamaan Sholat Dhuha

Berikutnya, tanda yang keempat, tanda akhir zaman yang dikatakan nabi dalam haditsnya adalah banyak fitnah.

Terakhir, tanda yang kelima yaitu banyaknya pembunuhan.

Ustadz Abdul Somad menyebutkan tanda akhir zaman dalam hadits nabi yaitu akan sangat sering terjadi pembunuhan.

"Dulu pun banyak pembunuhan, tapi tak banyak seperti sekarang. Pembunuhan di Palestina sampai sekarang tak berakhir, pembunuhan di Rohingya tak berakhir, pembunuhan di Uyghur," ujar Ustadz Abdul Somad. 

Baca Juga: Malunya Seorang Perempuan? Simak Penjelasan Ustadz Hanan Attaki

Demikianlah penjelasan dari Ustadz Abdul Somad mengenai 5 tanda-tanda akhir zaman sebagaimana dalam Sabda Rasulullah SAW.

Maka dari itu agar memahami bahwa yang hidup akan mati dan kembali padanya pula, senantiasa berahlak baik dan menjauhi larangan. (Bella)

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube Taman Surga .NET


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x