Begini Cara Pesan Tiket Kereta Api Melalui Aplikasi KAI Access, Segera Pesan Sebelum Kehabisan

- 9 November 2022, 16:47 WIB
ILustrasi pengguna aplikasi KAI Access
ILustrasi pengguna aplikasi KAI Access /Humas PT KAI

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) kerap digunakan masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga maupun berwisata.

Selain menggunakan mobil pribadi, kapal, dan pesawat, kereta api bisa dijadikan salah satu transportasi untuk bepergian menikmati libur Nataru.

Sejak 7 November 2022, PT KAI sudah membuka penjualan tiket kereta api pada masa libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

Baca Juga: Tiket KAI Libur Nataru Bisa Dipesan Mulai Hari Ini, Penumpang Usia 18 Tahun ke Atas Wajib Vaksin Booster

Pemesanan tiket bisa dilakukan H-45 keberangkatan dengan periode keberangkatan mulai dari 22 Desember 2022 sampai 8 Januari 2023.

Agar tidak kehabisan tiket, sebaiknya pesan tiket dari sekarang melalui aplikasi KAI Access, berikut cara pesannya:

1. Unduh aplikasi KAI Access melalui Google Play Store atau App Store.

2. Isi nama, nomor identitas, tanggal lahir, nomor telepon, email, alamat dan kata sandi dengan benar.

3. Daftar akun.

4. Pilih jenis kereta api, terdapat dua macam 'KA Antar Kota' dan 'KA Lokal'.

Halaman:

Editor: Rina Sephtiari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x