Ingin Mudik Lebaran Gratis? Simak Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis dari PT Jasa Raharja

- 6 Maret 2024, 18:45 WIB
Jasa Raharja menggelar mudik asyik menggunakan bus dan kereta api dan pendaftaran sudah dibuka pada 4 Maret 2024.
Jasa Raharja menggelar mudik asyik menggunakan bus dan kereta api dan pendaftaran sudah dibuka pada 4 Maret 2024. /Instagram.com/@pt_jasaraharja

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Program mudik gratis 2024 PT Jasa Raharja (Persero) telah dibuka sejak 4 Maret 2024. Proses pendaftaran berlangsung selama 24 jam. Namun untuk pemesanan tiket mudik gratis Jasa Raharja hanya dilakukan pukul 09.00-16.00 WIB.

Pendaftaran mudik gratis Jasa Raharja dilakukan melalui situs resmi mereka mudik.jasaraharja.co.id.

Masyarakat bisa memilih dua moda transportasi untuk program mudik gratis dari PT Jasa Raharja yakni bus dan kereta api.

Baca Juga: Menyaksikan Keindahan Alam! Destinasi Wisata Air Terjun Megah di Takegon yang Instagramable dan Memikat

Syarat Mudik Gratis 2024 PT Jasa Raharja

Untuk mengikuti mudik gratis Jasa Raharja ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi:

  • Harus memiliki akun Jrku
  • Harus memiliki sepeda motor
  • STNK sesuai dengan sepeda motor
  • Pajak masih harus aktif
  • Harus memiliki SIM C aktif
  • Pendaftaran dan peserta harus dalam 1 kartu keluarga (KK)
  • Maksimal pemesan hanya boleh memesan 4 kursi
  • Anak usia 5 tahun ke bawah tak mendapatkan jatah kursi.

Baca Juga: Menjelajahi Keindahan Destinasi Wisata Pantai Sambolo, Surga Tersembunyi di Anyer!!

Cara Daftar Mudik Gratis 2024 PT Jasa Raharja

  1. Buka situs mudik gratis Jasa Raharja mudik.jasarahargja.co.id
  2. Lakukan pencarian tiket berdasarkan transportasi (kereta dan bus) dan destinasi yang diinginkan.
  3. Lihat ketersediaan kursi, apakah masih ada atau sudah habis Jika tersedia, sistem akan melakukan verifikasi otomatis.
  4. Jika lolos verifikasi, maka tiket elektronik akan terbit.
  5. Simpan tiket elektronik dengan baik, tunjukkan ke petugas saat akan berangkat.
  6. Keberangkatan mudik gratis Jasa Raharja ini dilakukan 2-3 April 2024.

Baca Juga: Destinasi Wisata Indah Air Terjun Pengantin yang Eksotis dan Memikat di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur

Tujuan Mudik Gratis 2024 PT Jasa Raharja

Bus
Wonogiri, Surakarta, Klaten, Kebumen, Purworejo, Sragen, Boyolali, Ngaw,i Grobogan, Solo Raya.

Kereta Api
Surabaya, Malang, Blitar, Solo, Yogyakarta.

Itulah informasi mengenai syarat dan cara daftar mudik gratis dari PT Jasa Raharja.***

Editor: Rina Sephtiari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah