Prabowo Himbau Masyarakat Waspadai Potensi Kecurangan Pilpres 2024:Periksa Surat Suara dan Awasi Semua Petugas

- 27 Januari 2024, 19:45 WIB
Capres Prabowo Subianto.
Capres Prabowo Subianto. /Foto : IG @Prabowo

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto meminta para pendukungnya mewaspadai adanya potensi tindakan curang pada saat pemungutan suara di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

"Kami harus waspada karena saya dapat laporan ada niat-niat tidak baik dari kalangan-kalangan tertentu. Mereka katanya mau merusak surat-surat suara kalian," kata Prabowo saat menghadiri acara Suara Muda Indonesia untuk Prabowo Gibran di Senayan JCC, Jakarta, Sabtu 27 Januari 2024.

Ia mengingatkan kepada saksi yang mengawal surat suara hingga di tingkat tempat pemungutan suara (TPS) untuk mawas diri dan berhati-hati terkait dengan potensi kecurangan tersebut.

Baca Juga: Partai Ummat Kabupaten Lampung Selatan Siapkan Daftar Calon Tetap Anggota DPRD Terbaik untuk Pemilu 2024

"Jadi, hati-hati ya, periksa surat suara dan awasi semua petugas. Jangan sampai ada surat suara yang dirusak, itu berarti berkhianat kepada rakyat Indonesia, itu akan menyakiti hati rakyat Indonesia," ujarnya.

Ia mengajak agar seluruh relawan terus mengawal proses hingga perhitungan suara rampung.

Karena itu saya minta semua relawan Koalisi Indonesia Maju semuanya pada hari pencoblosan hadir di TPS. Jangan pulang sebelum penghitungan selesai," ujarnya.

Baca Juga: Terpanorama di Pantai Natsepa! Keindahan Alam dan Promo Menarik Tiket.com untuk Liburan yang Tak Terlupakan!

Prabowo juga meminta agar para relawan membawa gadget untuk merekam gerak-gerik kecurangan. Prabowo mewanti-wanti jangan sampai demokrasi rusak dengan perilaku curang.

"Bawa gadget, ambil foto, ambil video, tidak boleh ada gerakan-gerakan tidak benar saudara sekalian. Jangan merusak demokrasi Indonesia!" imbuhnya.

Dalam kampanye tersebut, Ketua Umum Partai Gerindra itu meminta dukungan dari relawannya untuk memilih Prabowo-Gibran pada saat pemungutan suara, 14 Februari 2024.

Baca Juga: Partai Buruh Umumkan Daftar Calon Tetap Anggota DPRD Lampung Selatan 2024, Semangat Positif dan Keyakinan Kuat

Prabowo menyampaikan komitmennya untuk terus memperjuangkan hidup rakyat kecil.

"Petani-petani kita akan makmur, nelayan-nelayan akan makmur, karyawan-karyawan, pekerja-pekerja di pabrik akan hidup dengan baik. Itu perjuangan kami, itu perjuangan saya, itu komitmen saya untuk rakyat Indonesia," katanya.***

Editor: Rina Sephtiari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x