Jika Terwujud!!! Yopi Karim dan Rustam Effendi Bakal Jadi Pasangan Ideal untuk Pilkada Lubuklinggau

- 7 Mei 2024, 12:55 WIB
Pengamat politik asal Bumi Silampari, Eka Rahman, menanggapi isu Yopi Karim berpasangan dengan H Rustam Effendi.
Pengamat politik asal Bumi Silampari, Eka Rahman, menanggapi isu Yopi Karim berpasangan dengan H Rustam Effendi. /

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Pengamat politik asal Bumi Silampari, Eka Rahman menjelaskan terkait skenario keberpasangan figur Bakal Calon Walikota dan Bakal Calon Wakil Walikota Lubuklinggau, sejatinya di latari oleh 'pertukaran kepentingan'.

Artinya, kepentingan kedua belah pihak terakomodir, sehingga bermuara pada kesepakatan untuk berpasangan.

Lantas, apa back ground kepentingan tersebut? Goal-nya tentu memenangkan kontestasi Pilkada Kota Lubuklinggau 2024.

Baca Juga: Makin Seru!!! Maju Pilkada, HRW Musi Rawas Bakal Borong Parpol?

Lanas, apa parameter kesepakatan berpasangan tersebut? Biasanya terkait pada 'share atau saling mengisi' sisi kekurangan dan kelebihan dari keduanya dalam hal modal politik, sosial dan ekonomi (political, social and economic capital) seperti, akses terhadap kursi parpol, elektabilitas/popularitas, logistik dan seterusnya.

Bahwa kemudian ada 'skenario keberpasangan' antara Bakal Calon Walikota H. Rahmat Hidayat (Yopi Karim) dengan H. Rustam Effendi (HRE) sebagai Bakal Calon Wakil Walikota Lubuklinggau, sebagai sebuah diskursus harus di lihat secara proporsional dalam hal :

Pertama, harus terkonfirmasi secara jelas dari pihak yang bersangkutan atau pihak yang memiliki kewenangan untuk menyampaikan.

Karena kesepakatn berpasangan tidak terjadi secara tiba-tiba, setidaknya harus melibatkan share hak dan kewajiban terkait hak dan kewajiban masing-masing pihak.

Siapa bertanggung jawab terhadap apa, siapa mendapatkan apa kelak. Jika telah terjadi kesepakatan, di tunggu saja apakah akan ada deklarasi atau tidak dalam jangka beberapa waktu kedepan.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah