Mitsubishi Luncurkan Xpander Cross Elite Limited Edition, Hadir dengan Gaya Lebih Ekslusif dan Berkelas

- 30 Juni 2024, 17:58 WIB
Mitsubishi Xpander Cross Elite Limited Edition yang dipamerkan di Mall Kota Kasablanka, Jakarta, Kamis (16/5/2024). (ANTARA/Pamela Sakina)
Mitsubishi Xpander Cross Elite Limited Edition yang dipamerkan di Mall Kota Kasablanka, Jakarta, Kamis (16/5/2024). (ANTARA/Pamela Sakina) /

KLIKLUBUKLINGGAU.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperkenalkan Xpander Cross Elite Limited Edition, varian eksklusif dari kendaraan Low Sport Utility Vehicle (SUV) mereka yang mendapat respons positif dari pasar. Model ini hanya tersedia dalam 800 unit, ditujukan bagi konsumen yang ingin tampil beda, stylish, dan berkelas.

"Ini adalah versi elite limited. Konsepnya untuk tampil lebih stylish dan berkelas dengan tambahan aksen hitam pada eksterior," ujar Irwan Kuncoro, Director of Sales and Marketing Division PT MMKSI, dalam pernyataan resminya, Minggu.

Xpander Cross Elite Limited Edition hadir dengan berbagai pembaruan baik pada eksterior maupun interior. Tampilan luar mobil ini semakin menarik dengan highlight utama berupa warna two-tone putih dan hitam.

Baca Juga: Ferrari Lakukan Pengujian Terakhir untuk EV Pertama di Maranello, Dikabarkan Meluncur Pada Awal 2026

Selain itu, MMKSI menambahkan aksesori Elite seperti Black Roof & Pillar, Black Door Mirror, Black Shark Fin Antenna, Engine Hood Emblem, dan Elite Limited Edition Emblem yang semakin mempertegas perbedaan dengan model lainnya.

Interior kendaraan ini juga disempurnakan untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Dilengkapi dengan audio premium, Xpander Cross Elite Limited Edition menawarkan hiburan yang lebih nyaman dan prestise bagi penggunanya.

Berdasarkan model Mitsubishi Xpander Cross Premium CVT, edisi terbatas ini dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan yang sama, termasuk Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Hill Start Assist, Active Stability Control (ASC), Active Yaw Control (AYC), dan Pedestrian Protection.

Baca Juga: Volkswagen Resmi Umumkan Kehadiran SUV Coupe EV Terbaru, ID.UNYX, untuk Pasar China

Untuk performa, kendaraan ini didukung oleh mesin MIVEC 1.5 liter DOHC yang menghasilkan tenaga hingga 105 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 141 Nm pada 4.000 rpm.

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah