Benarkah Omega 3 Pada Minyak Ikan Bisa Membantu Atasi Jerawat? Ini Penjelasannya

- 23 Mei 2024, 19:15 WIB
Minyak Ikan/Pixabay
Minyak Ikan/Pixabay /

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Minyak ikan mengandung omega-3, yaitu asam lemak esensial berupa eicosapentaenoic (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA).

DHA dan EPA bermanfaat untuk menjaga kesehatan otak serta jantung. Selain omega-3, minyak ikan memiliki kandungan zat gizi lainnya seperti vitamin A dan vitamin D.

Hasil penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Marine Drugs menunjukkan kandungan asam lemak omega-3 pada minyak ikan dapat membantu mengurangi peradangan umum pada tubuh, termasuk jerawat.

Baca Juga: Ibu Hamil Wajib Tahu, Ini 8 Makanan Pencerdas Otak Anak Sejak dalam Kandungan, Mudah Dicari dan Harganya Murah

menyampaikan bahwa omega-3 pada minyak ikan dapat membantu mengatasi jerawat dengan mengurangi peradangan pada kulit.

"Karena minyak ikan kaya asam lemak omega-3 yang punya sifat antiinflamasi, dia dapat mengatasi jerawat dengan mengurangi peradangan pada kulit," kata Brooke Jeffy, MD, dermatolog bersertifikat pendiri Btwn Skincare, dikutip dari Antara pada Kamis, 23 Mei 2024.

"Mereka bekerja menstabilkan testosteron dan insulin seperti faktor pertumbuhan 1 (IGF-1), keduanya cenderung meningkatkan produksi minyak, satu langkah kunci dalam pembentukan jerawat," ia menjelaskan.

Baca Juga: Selain Dijadikan 'Sambal' Saat Makan Sushi, Wasabi Juga Dapat Meningkatkan Daya Ingat Lansia

Dokter Jeffy menyampaikan bahwa mereka yang memiliki jerawat inflamasi (jerawat merah, bengkak, nyeri) dan komedonal (jerawat kecil sewarna dengan daging) bisa mendapat manfaat terbaik dari minyak ikan.

Menurut dia, efek penggunaan minyak ikan dapat dilihat dalam waktu dua sampai tiga bulan tergantung pada jenis dan tingkat keparahan jerawat.

Halaman:

Editor: Rina Sephtiari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah