PKB Kunci 4 Kursi DPRD Kota Lubuklinggau Periode 2024-2029!!! Data C1 di Tiap TPS

- 16 Februari 2024, 20:29 WIB
Ketua DPC Partai PKB Lubuklinggau, Yulius S.E
Ketua DPC Partai PKB Lubuklinggau, Yulius S.E /

KLIKLUBUKLINGGAU.com - PKB di Kota Lubuklinggau dipastikan menempatkan 4 wakilnya sebagai wakil rakyat di periode 2024-2029.

Artinya, dari hasil Pileg 2024 ini PKB di Kota Lubuklinggau alami peningkatan perolehan kursi yang sangat signifikan, karena di Pileg 2019 lalu, PKB hanya menempatkan 2 wakilnya di parlemen.

Adapun para kader PKB yang diamanahkan sebagai wakil rakyat untuk periode 2024-2029, yakni Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau, Yulius SE, ia mendapat amanah dari masyarakat di Dapil Lubuklinggau 2 yang meliputi Kecamatan Lubuklinggau Utara I dan Lubuklinggau Utara II.

Baca Juga: Dijuluki Man of The Match Pemilu 2024, Komeng Berhasil Raih 1,1 Juta Suara Sebagai Caleg DPD Jawa Barat

Perlu diketahui, dengan kembali terpilihnya Yulius sebagai Anggota DPRD Kota Lubuklinggau periode 2024-2029 ini, menjadikannya sebagai salah satu legislator senior, karena 4 kali berturut mendapat amanah sebagai wakil rakyat, sejak 2009-2014, 2014-2019, 2019-2024 dan 2024-2029.

Kemudian, Almeidy Sastra Dikrama SH, yang mendapat amanah dari Dapil 1, yang meliputi Kecamatan Lubuklinggau Barat 1 dan Lubuklinggau Barat II.

Selanjutnya, Empi Darnis, yang terpilih dari Dapil Lubuklinggau 3 yang meliputi Kecamatan Lubuklinggau Selatan I dan Lubuklinggau Selatan II.

Serta, Novita Anggrayani, S E, M Ak yang terpilih dari Dapil Lubuklinggau 4, yang wilayah pemilihannya meliputi Kecamatan Lubuklinggau Timur I dan Lubuklinggau Timur II.

Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau Yulius SE, ketika dikonfirmasi awak media mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Lubuklinggau yang telah memberi kepercayaan lebih kepada PKB.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x