Alasan Anies-Muhaimin Gugat Hasil Pemilu 2024: Ada Banyak Problem dan Kita Ingin Semuanya Dikoreksi

- 21 Maret 2024, 18:15 WIB
Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswdan dan Muhaimin Iskandar.
Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswdan dan Muhaimin Iskandar. /Antara/Indrianto Eko Suwarso/

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan mengungkapkan alasannya menggugat hasil Pilpres 2024. Menurutnya, proses dan hasil Pemilu 2024 harus dikoreksi.

Hal itu disampaikan Anies usai Mahkamah Konstitusi (MK) menerima gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) yang dilayangkan oleh pihaknya, Kamis 21 Maret 2024.

"Proses dan hasil sama-sama penting, karena proses yang benar akan memberikan hasil yang benar pula. Jika prosesnya bermasalah, maka hasilnya bermasalah pula," kata Anies kepada wartawan di Jakarta pada Kamis, 21 Maret 2024.

Baca Juga: Saksikan Matahari Terbit yang Instagramable dari Lereng Wisata Gunung Sindoro dengan Rute Menantang

Anies lantas menyinggung terkait persoalan dalam penyelenggaraan Pemilu 2024, mulai dari aspek kebijakan, aturan, hingga eksekusi.

"Ada banyak problem. Kita ingin agar itu semua dikoreksi, supaya kejadian seperti ini tidak berulang lagi. Dan tadi malam saya sampaikan supaya tidak berulang lagi," tutur dia.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun berharap agar demokrasi di Indonesia bisa berjalan dengan baik.

Baca Juga: Ini Cara Mencegah Asam Lambung Naik Saat Puasa Ramadhan

"Pada substansinya, bagaimana proses itu bisa diperbaiki dan harapannya mutu nanti kita akan lebih baik," tutur dia.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai pemenang Pilpres 2024.

Keduanya menjadi pemenang satu putaran dengan perolehan 96.214.691 suara atau 58 persen. Sementara Anies-Muhaimin meraih 40.971.906 suara, dan pasangan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapat 27.040.878 suara.***

Editor: Rina Sephtiari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x