Pelaku Tabrak Lari Nenek di Lubuklinggau Menyerahkan Diri! Kabur Dari Puskesmas Karena Alasan Ini

- 26 Oktober 2023, 14:25 WIB
Ilustrasi tabrak lari
Ilustrasi tabrak lari /Pixabay/

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Teka-teki pelaku tabrak lari terhadap nenek Setia di Lubuklinggau, terjawab sudah.

Pasalnya, pelaku yang berprofesi sebagai penjual ikan di Pasar Satelit, Kecamatan Lubuklinggau Uatara, Kota Lubuklinggau, telah menyerahkan diri ke Polres Lubuklinggau, Rabu 25 Oktober 2023 sore.

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha melalui Kasat Lantas, AKP Agus Gunawan mengatakan pelaku telah dimintai keterangannya, dan alasan ia melarikan diri dalam perjalanan ke Puskesmas itu karena ketakutan.

"Alasan pelaku (Apri) kabur melarikan diri saat mengiring hendak ke Puskesmas Megang karena ketakutan," ungkapnya pada wartawan, Kamis, 26 Oktober 2023.

Dijelaskan Kasat Lantas, setelah pelaku kabur anggota langsung bergerak mencari keberadaan pelaku, dan memang ketika didatangi ditempat jualannya, pelaku tidak berjualan lagi.

Namun, berkat himbauan secara persuasif, akhirnya pelaku yang ditemani keluarganya menyerahkan diri ke Polres Lubuklinggau.

Sebelumnya, nenek yang bernama Setia (78) warga Jalan Cianjur RT 09, Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau dinyatakan tewas setelah ditabrak oleh pelaku, Selasa 24 Agustus 2023.

Ironisnya, pelaku melarikan diri setelah ikut dalam rombongan mengantar nenek setia ke Puskesmas terdekat.

Dijelaskan Mustarman yang merupakan anak nenek Setia, saat kejadian pelaku sempat berbicara dengan anak Mustarman yang ada di lokasi kejadian. Disitu, pelaku mengatakan kalau siap bertangung jawab.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah