Perjalanan Edi Iswanto Mengabdi Sebagai ASN, Dari Guru Hingga Dipercaya Jadi Sekda Musi Rawas

- 30 Agustus 2022, 19:47 WIB
Almarhum Sekda Mura, Edi Iswanto
Almarhum Sekda Mura, Edi Iswanto /Almarhum Sekda Mura, Edi Iswanto/

Kliklubuklinggau.com- Kabar mengejutkan, Sekda Musi Rawas Drs Edi Iswanto dikabarkan meninggal dunia, Selasa 30 Agustus 2022. 

Informasi ini diperoleh dari pesan berantai dari beberapa grup whatsapp yang ada diwilayah Kabupaten Mura.

Dalam percakapan tersebut, diketahui Sekda Mura Edi Iswanto meninggal dunia pukul 16.30 WIB.

BACA JUGA : Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit Siloam Lubuklinggau Diduga Langgar Aturan BPJS Kesehatan


Bahkan, sebelum dikabarkan meninggal dunia, Edi Iswanto terlihat sempat masuk ke kantor, untuk menjalankan tugas seperti biasa.

Jadi, diduga Edi Iswanto meninggal dunia karena serangan jantung.

Edi Iswanto dilantik sebagai Penjabat Selda Mura oleh Bupati Musirawas Hj Ratna Machmud di Auditorium Pemkab Musi Rawas, Senin, 8 Juni 2021.

Ia menggantikan EC Priskodesi, yang mengundurkan diri dari jabatan Sekda Mura.

BACA JUGA : Sudah 3 Bulan Lebih, Kantor DPRD Musi Rawas Rusak Parah


"Sebelum hijrah ke Pemkab, almarhum ini sempat jadi guru di STM Negeri Lubuklinggau,"kata Yaser Fahmi, yang merupakan salah satu alumni STM Kota Lubuklinggau.

Bahkan, disampaikan pria yang saat ini berprofesi sebagai wartawan itu kalau almarhum Edi Iswanto merupakan orang baik.

"Sepengetahuan kita, almarhum ini orang baik,"jelas Ateng sapaan akrabnya.

Diketahui, Edi Iswanto mengawali karirnya didunia birokrasi sebagai CPNS Guru STM Negeri Tanjung Pinang pada tahun 1986. Kemudian tahun 1987 jadi PNS guru SMTA dan STMN Tanjung Pinang.

BACA JUGA : Rencana Pemkab Mura Ngutang Rp 300 Miliar Ditolak Fraksi Gerindra


Pada tahun 2003, dia hijrah menjadi guru SMK Negeri 3 Lubuklinggau. Dan pada tahun 2004 menjadi staf di Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas.

Selanjutnya pada tahun 2005, dia menjabat Kasubdin Usaha Sarana Pariwisata pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Musi Rawas. Pada tahun 2006 dia menjabat Kasubdin Bangunan pada Dinas PU Cipta Karya Kabupaten Musi Rawas dan pada tahun 2007 menjabat Wakil Kepala Diknas Kabupaten Musi Rawas.

Pada tahun 2008, dia menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas dan pada tahun yang sama dia kemudian menjabat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas.

BACA JUGA : Heboh, Ada Penangkapan Kasus Narkoba di Halaman Polres Musi Rawas

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah