Seluruh Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Musi Rawas di Tes Urine

- 9 November 2022, 13:35 WIB
Ketua DPD Partai Golkar Musi Rawas
Ketua DPD Partai Golkar Musi Rawas /Istimewa/

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Pasca ditetapkannya FN, Anggota  Fraksi Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas sebagai tersangka penyalahgunaan narkoba, DPD Partai Golkar langsung tes urine semua Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Musi Rawas, Rabu 9 November 2022.

Ketua DPD Partai Golkar Musi Rawas, Firdaus Cek Olah menyampaikan tes urine semua Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Musi Rawas menunjukan kalau di Partai Golkar tidak ada tempat bagi pengguna narkoba.

"Tidak ada tempat bagi narkoba di Partai Golkar, baik bandar maupun pengguna,"katanya.

Baca Juga: Breaking News : Siswa SMP di Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumsel Tewas Akibat Berkelahi

Menurutnya, kalau dalam tes urine yang dilakukan BNN Musi Rawas, ada Anggota Fraksi Partai Golkar yang terindikasi memakai narkoba, prosesnya diserahkan ke BNN Musi Rawas.

"Partai Golkar patuh dan taat hukum, serta mengkedepan kader yg punya prestasi, dedikasi, loyalitas dan tidak ttercel. Jadi, kalau ada yang terindikasi positif, ya kita serahkan ke penegak hukum,"tegasnya.

Diketahui, saat ini tengah dilakukan tes urine terhadap 5 orang Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Musi Rawas, yakni Furdaus SE, Firdaus S Ip, Hj Habsorini, Doni dan Nawawi. ***

 

Editor: Aan Sangkutiyar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x