Politikus Berpengalaman yang Tetap Relevan, Herman Deru Masih Diperhitungkan dalam Pilgub Sumsel 2024

- 18 Maret 2024, 16:15 WIB
Herman Deru, Mantan Gubernur Sumatera Selatan.
Herman Deru, Mantan Gubernur Sumatera Selatan. /Tangkap layar akun facebook Herman Deru/

KLIKLUBUKLINGGAU.com - H. Herman Deru, S.H., M.M., yang dikenal dengan gelar "Cek Deru", adalah seorang politikus yang telah mengukir jejaknya dalam dunia politik Sumatera Selatan. Lahir pada 17 November 1967 di Belitang, ia merupakan anak keenam dari 14 bersaudara, dengan namanya merupakan akronim dari "Lahir Zaman Orde Baru".

Pendidikan Herman Deru dimulai dari SD Negeri 1 Sidomulyo Belitang dan dilanjutkan ke SMP Negeri 1 Belitang serta SMA Negeri 3 Palembang.

Gelar Sarjana Hukum diperolehnya dari Fakultas Hukum Universitas Syakyakirti Palembang pada tahun 1995, sebelum akhirnya melanjutkan studi Magister Manajemen di STIE Trisna Negara pada tahun 2008.

Baca Juga: Profil Joncik Muhammad: Dari Bupati Empat Lawang hingga Diprediksi Dampingi Herman Deru di Pilgub Sumsel 2024

Karier politiknya dimulai saat ia menjadi calon Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) pada tahun 1999, kemudian terpilih sebagai Bupati Ogan Komering Ulu Timur selama dua periode, dari 2005 hingga 2015.

Julukan "Bupati 2-5" melekat padanya karena kebiasaannya yang unik dalam bekerja, hanya dua hari di kantor dan lima hari sisanya ia habiskan turun langsung ke lapangan, berdialog dengan warga, serta menyerap aspirasi masyarakat.

Prestasinya dalam memimpin OKU Timur tercermin dari hasil Pilkada tahun 2010, di mana ia dan pasangannya Kholid Mawardi memperoleh dukungan suara hingga 94,86 persen.

Baca Juga: Joncik Muhammad Melenggang Dampingi Herman Deru, Isyaratkan Deklarasi Dalam Waktu Dekat

Selain dari karier politiknya, Herman Deru juga aktif dalam berbagai organisasi dan menerima berbagai penghargaan, termasuk gelar Kanjeng Raden Harya (KRH) dari Sri Susuhunan PB XIII Sinuhun Tejowulan pada tahun 2011.

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x