Keindahannya Sangat Menakjukan! Berikut Destinasi Wisata Terbaik dan Menakjubkan di Padang Lawas

- 20 September 2023, 11:30 WIB
Batu Kapur Paranginan.
Batu Kapur Paranginan. /

KLIKLUBUKLINGGAU.com - Kabupaten Padang Lawas salah satu yang berada di Provinsi Sumatra Utara, Indonesia yang memiliki wisata terbaik dan sangat indah.

Destinasi wisata di Padang Lawas Sumut, tentu saja tempat wisata yang terbaik dan indah, di sini juga sangat beragam ada yang berbentuk wisata alam, wisata budaya, dan sebagainya.

Kabupaten ini adalah hasil pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan yang terpopuler. Kabupaten Padang Lawas resmi berdiri berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2007.

Baca Juga: Sumberkima Hill Hotel, HIDDEN VILLA MEWAH dengan Pemandangan yang Menakjubkan di Bali

Ibukota Kabupaten ini adalah Sibuhuan. Kepala Daerah yang pertama kali memimpin di Kabupaten Padang Lawas adalah Ir. Soripada Harahap, sebagai penjabat bupati.

Berikut destinasi wisata terbaik yang ada di Padang Lawas :

1. Batu Kapur Paranginan

Objek wisata yang satu ini cocok banget buat Anda yang suka selfie di tempat-tempat unik, sebenarnya perlu ketahui bahwa batu kapur ini terbentuk secara alami dalam kurun puluhan bahkan ratusan tahun.

Tempat ini sangat cocok banget buat yang suka mandi dengan air hangat, pasalnya selain bisa menyembuhkan penyakit tempat ini juga memiliki keindahan alam dan fasilitas yang cukup memadai.

Baca Juga: Cocok untuk Healing! 7 Tempat Wisata Populer di Bondowoso yang Tak Bisa Kamu Temukan di Tempat Lain

Beralamat di Desa Paringgonan Julu, Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara.

2. Air Terjun Katobung

Air terjun ini cukup recommended buat yang lagi galau, ya tempat beginian mah memang cocoknya buat orang dengan gejala putus cinta, udara yang sejuk serta pemandangan yang 100% alami.

Biasanya mampu mendamaikan hati orang-orang galau, alamat Batang Lubu Sutam Kabupaten Padang Lawas Sumatera Utara.

Disini juga banyak sekali spot foto menarik yang sangat disayangkan jika Anda lewatkan saat berada di Padang Lawas.

Baca Juga: Hotel Nirjhara Menawarkan Pengalaman Luar Biasa di Bali

3. Danau Tahu

Bisa dibayangkan udara yang sejuk, angin yang bertiup sepoi-sepoi, pemandangan pepohonan yang hijau, semua itu bikin betah berlama-lama disini.

Bagi Anda yang sedang galau tempat ini sangat cocok buat nenangin hati loh, alamat Kecamatan Batang Onang Padang Lawas Sumatera Utara.

Selain bersantai dan menikmati semilir angin yang berhembus sepoi-sepoi, disini kamu bisa bersua foto dengan  berlatar belakangkan pemandangan Danau Tahu.

Baca Juga: Sangat Mempesona! Lima Destinasi Wisata Populer dan Mempesona yang Wajib Kamu Kunjungi, Alor

4. Air Terjun Siranap

Air Terjun Siranap adalah wisata alam terheboh yang perlu Anda coba, pasalnya tempat ini sangat favorit bagi kalangan Adventure lovers.

Ditambah lagi akses menuju lokasi ini cukup menantang sehingga suasana perjalanan semakin seru, belum lagi soal panorama sekitar pasti bikin Anda kagum.

Tempat ini sangat recommended untuk dikunjungi bersama keluarga, teman, atau pasangan Anda.

Baca Juga: STAYCATION 500 ribuan DI GREENPEAK Puncak! Hotel Bagus di Puncak Bogor dengan Kualitas Hotel yang Bagus

5. Danau Gayambang

Keindahan danau ini sering diabadikan dalam sebuah prewedding bagi sebagain orang. Tak ayal jika banyak orang yang takjub dengan keindahan danau ini karena memiliki panorama indah yang tidak biasa.

Dengan luas lahan sekitar 35 hektar, hamparan pohon dan birunya air yang agak hijau membuat nilai eksotis tersendiri.

Belum lagi dengan fasilitas yang ada di sekitar danau sudah cukup lengkap dan terawat seperti toilet, tempat parkir dan tempat untuk duduk santai.

Baca Juga: Aston Aquavillas, Penginapan Mewah di Anyer dengan Nuansa Maladewa

Anda juga dapat memancing di sekitar danau asal cukup aman karena ada beberapa spot yang tidak boleh dilewati. Jadi, harus taat pada aturan. Baca dengan teliti agar tidak terjadi hal yang berbahaya. *** (Bella Martha Anggelleta).

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: YouTube Tun Te Twan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah