Peringatan Biden Tidak Digubris!!! Iran Luncurkan Puluhan Drone dan Rudal ke Wilayah Israel

- 14 April 2024, 10:19 WIB
Iran Peringatkan AS Tidak Melindungi Israel dari Serangan Balasan atas Pemboman Konsulat Iran di Damaskus Suriah pekan lalu.
Iran Peringatkan AS Tidak Melindungi Israel dari Serangan Balasan atas Pemboman Konsulat Iran di Damaskus Suriah pekan lalu. /Hamdani/

Lebih dari 33.600 warga Palestina telah tewas di Gaza dan lebih dari 75.800 lainnya terluka akibat kehancuran massal dan kekurangan kebutuhan pokok.


Iran Sudah Resmi Serang Israel

Meski telah diperingatkan Amerika, Iran tetap melakukan serangan terhadap Israel. Bahkan, Iran sudah meluncurkan puluhan drone dan rudal kewilayah Israel.

Dikutip dari ANTARA Korps Pengawal Revolusi Islam Iran (IRGC) menyampaikan tembakan yang mereka lakukan itu atas tanggapan banyaknya kejahatan yang sudah dilakukan oleh Israel.

Namun, juru bicara militer Israel Daniel Hagari menyampaikan kalau drone tersebut membutuhkan waktu berjam-jam untuk mencapai sasaran di Israel.

Tapi, disampaikannya ada ganguan pada GPS, saat militer berupaya mencegat drone Iran.

Sedikitnya 13 korban tewas akibat serangan rudal terhadap Konsulat Iran di Damaskus pada 1 April 2024. Teheran pun menyalahkan Tel Aviv atas serangan itu.

Di antara korban yang tewas adalah Jenderal Mohammad Reza Zahedi, seorang komandan senior IRGC di Suriah dan Lebanon, serta wakilnya, Jenderal Hadi Haj Rahemi.

Setelah serangan itu, para pemimpin tinggi dan militer Iran berjanji akan memberikan “tanggapan yang tegas".

Berbicara pada pertemuan Hari Raya Idul Fitri di Teheran pada Rabu (10/4), Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengatakan Israel “akan dihukum” atas serangan itu.

Sejumlah ahli mengatakan serangan Iran kemungkinan akan memicu konflik regional jika Israel membalas.

Halaman:

Editor: Aan Sangkutiyar

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah