Kawasaki Luncurkan KLX 150 Facelift 2025 di Indonesia, Memberikan Warna Baru Dikelasnya

- 1 Juni 2024, 11:00 WIB
Kawasaki KLX 150.
Kawasaki KLX 150. /Kawasaki-motor./

KLIKLUBUKLINGGAU.com - PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali menyegarkan varian model KLX 150 dengan meluncurkan versi facelift untuk KLX 150S dan KLX 150SM Model Year 2025. Acara peluncuran ini digelar dengan tajuk “The Real Supermoto Model in Indonesia”.

KLX 150S kini hadir dalam dua pilihan warna, yakni Lime Green dan Battle Gray. Sementara itu, KLX 150SM tersedia dalam warna Ebony.

Varian Supermoto ini juga memiliki edisi khusus, KLX 150SM SE, yang hadir dengan empat pilihan warna: Ebony, Bright White, Battle Gray, dan Neon Green. Desain grafis livery pada model terbaru ini tampil lebih segar dan menarik dibandingkan model terdahulu.

Baca Juga: Subaru Akan Hentikan Operasional Pabrik di Asia Tenggara, Semua Lini Produk Akan CBU dari Jepang

Sebagai pembeda, suspensi pada varian KLX 150SM tampil dengan warna hitam, sedangkan KLX 150SM SE (Special Edition) memiliki suspensi berwarna emas. Wheel travel kini mencapai 175 mm, meningkatkan kenyamanan handling berkendara dan membuat tampilan rider semakin gagah. Pelek depan dan belakang tetap dengan ukuran 17 inci khas Supermoto.

Mesin yang digunakan tetap sama, yaitu mesin 4-tak silinder tunggal 144 cc SOHC dengan sistem pengabut bahan bakar karburator. Mesin ini menghasilkan tenaga puncak sebesar 11,8 hp pada 8.000 rpm dan torsi maksimum sebesar 11,3 Nm pada 6.500 rpm.

Transmisi manual 5-speed dengan kopling multi-plat juga tidak berubah. Namun, KMI menyatakan bahwa performa mesin kini lebih responsif dibandingkan versi sebelumnya, kemungkinan berkat perubahan di rasio gigi.

Baca Juga: Chery Luncurkan Omoda E5 dengan Interior Warna Gelap, Berikan Kesan Elegan dan Eksklusif

Seperti Model Year 2024, KLX 150S dan KLX 150SM Model Year 2025 sudah dilengkapi lampu depan LED dan speedometer full LCD. Khusus KLX 150SM Model Year 2025, tersedia aksesoris tambahan seperti Grip Guard, Skid Plate, setang Fat Bar, Frame Cover, dan pelek berwarna hitam.

Halaman:

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah