Hati-Hati Tidur Kurang Dari 5 Jam Berisiko Terkena Penyakit Kronis

- 19 Oktober 2022, 20:20 WIB
Ilustrasi tidur kurang dari 5 jam yang berpotensi menyebabkan diabetes hingga demensia.
Ilustrasi tidur kurang dari 5 jam yang berpotensi menyebabkan diabetes hingga demensia. /Pexels/RODNAE Productions

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Setelah menjalani aktivitas sehari-hari yang melelahkan, tidur yang cukup di malam hari akan menjadi obat mujarab untuk menyegarkan badan esok hari.

Namun kebanyakan orang memilih tidur larut malam atau begadang sehingga meremehkan pentingnya tidur yang cukup untuk kesehatan. 

Dilansir dari laman Pikiran Rakyat, Rabu 19 Oktober 2022, penelitian terbaru menunjukkan bahwa tidur kurang dari lima jam terkait dengan risiko multimorbiditas (adanya kondisi lebih dari satu penyakit kronik) pada orang dewasa yang lebih tua atau lanjut usia.

Gangguan tidur seperti insomnia (sulit tidur), sleep apnea (gangguan tidur yang berpotensi serius ketika napas berhenti dan berlanjut berulang kali), dan sindrom kaki gelisah sering terjadi pada orang tua.

Para ahli menyarankan untuk menemui ahli medis atau dokter spesialis jika kualitas tidur Anda menurun.

Dengan melakukan upaya meningkatkan kualitas tidur, hal tersebut dapat membantu Anda tetap sehat seiring bertambahnya usia.

Orang dewasa di atas usia 50 yang tidur kurang dari lima jam per malam lebih cenderung berisiko terkena beberapa penyakit kronis, demikian menurut studi baru yang diterbitkan jurnal PLOS Medicine.

Studi tersebut telah dibandingkan dengan kondisi orang-orang dalam kelompok usia yang sama yang tidur tujuh jam.

Menurut penulis utama studi tersebut, Séverine Sabia, penelitian sebelumnya telah menunjukkan hubungan antara kurang tidur dan kondisi seperti diabetes, tekanan darah tinggi, penyakit kardiovaskular, dan demensia.

"Namun, dalam kehidupan nyata, penyakit kronis sering muncul bersamaan," kata Séverine Sabia.

Halaman:

Editor: Rina Sephtiari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x