Mulai 1 April 2023, 29 Sekolah Kedinasan Buka 4.138 Formasi, Ini Tahapan Seleksi dan Link Pendaftarannya

30 Maret 2023, 12:04 WIB
Daftar instansi penerima Sekolah Kedinasan /Setkab

KLIKLUBUKLINGGAU.com- Pendaftaran Sekolah Kedinasan di Indonesia akan segera dibuka mulai 1 April hingga 30 April 2023 untuk 29 Sekolah Kedinasan yang berada di bawah 7 instansi pemerintah.

Jumlah formasi yang dibuka untuk 29 Sekolah Kedinasan untuk tahun ini sebanyak 4.138, berikut daftarnya:

1. Kemenkeu 1.100 formasi

• Politeknik Keuangan Negara-Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN-STAN)

2. BMKG 80 formasi

• Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG)

3. Kemenkumham 525 formasi

Terdiri atas 2 Sekolah Kedinasan yakni:

• Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip)

• Politeknik Imigrasi (Poltekim)

Baca Juga: Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak, SNBP 2023 Ditutup

4. BSSN 125 Formasi

• Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN)

5. BPS 500 formasi

• Politeknik Statistika-Sekolah Tinggi Ilmu Statistika (STIS)

6. BIN 400 formasi

• Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

7. Kemenhub 1.408 formasi

Terdiri atas 22 Sekolah Kedinasan yakni:

• Politeknik Transportasi Darat Indonesia

• Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun

• Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan Tegal

• Politeknik Transportasi Sungai, Danau, dan Penyeberangan Palembang

• Politeknik Transportasi Darat Bali

• Sekolah Tinggi llmu Pelayaran Jakarta

• Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar

• Politeknik Pelayaran Surabaya

• Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang

• Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

• Politeknik Pelayaran Banten

• Politeknik Pelayaran Malahayati Aceh

• Politeknik Pelayaran Barombong

• Politeknik Pelayaran Sorong

• Politeknik Pelayaran Sulawesi Utara

• Politeknik Penerbangan Indonesia Curug

• Politeknik Penerbangan Makassar

• Politeknik Penerbangan Medan

• Politeknik Penerbangan Surabaya

• Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi

• Politeknik Penerbangan Jayapura

• Politeknik Penerbangan Palembang

Baca Juga: Berikut Peserta SNBP 2023 yang Lulus Lintas Jurusan Relatif Sedikit

Siswa lulusan SMA/SMK sederajat yang ingin mendaftar bisa langsung mengakses laman sscasn.bkn.go.id mulai 1 April 2023.

Sama seperti proses pendaftaran pada tahun lalu, peserta Sekolah Kedinasan 2023 wajib untuk mengikuti beberapa tahapan seleksi.

Seleksi pertama adalah seleksi administrasi atau seleksi berkas. Peserta wajib melengkapi berkas dam memenuhi persyaratan pendaftaran masing-masing Sekolah Kedinasan 2023 terlebih dulu.

Jika lolos, maka peserta akan mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang terdiri atas:

• Tes Karakteristik pribadi (TKP)

• Tes Intelegensia Umum (TIU)

• Tes Wawasan Kebangsaan (TWK)

Baca Juga: Berikut Inilah 20 Prodi Terketat SNBP 2023

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia, Abdullah Azwar Anas mengatakan SKD Sekolah Kedinasan 2023 dilaksanakan antara Mei hingga Juni 2023.

Perlu dicatat, untuk bisa lulus SKD, peserta wajib meraih nilai yang melebihi Nilai Ambang Batas sesuai dengan yang tertuang pada Keputusan Menteri No. 137 Tahun 2023 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Seleksi Penerimaan Mahasiswa/Praja/Taruna Sekolah Kedinasan pada Kementerian/Lembaga TA 2023.

Selanjutnya, peserta yang lolos SKD akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).***

Editor: Rina Sephtiari

Tags

Terkini

Terpopuler