Cawapres Mahfud MD Ditegur Netizen karena Unggahan Video Tak Bisa Bedakan Lebah Madu dan Tawon

- 26 Februari 2024, 12:35 WIB
Cawapres Mahfud MD Ditegur Netizen karena Unggahan Video Tak Bisa Bedakan Lebah Madu dan Tawon
Cawapres Mahfud MD Ditegur Netizen karena Unggahan Video Tak Bisa Bedakan Lebah Madu dan Tawon /ANTARA/Narda Margaretha Sinambela/



KLIKLUBUKLINGGAU.com - Cawapres nomor urut 03, Mahfud MD, mendapat sorotan dari netizen setelah dianggap tidak bisa membedakan antara lebah madu dan tawon melalui akun X atau Twitter pribadinya @mohmahfudmd.

Sebuah video yang diunggah oleh Mahfud tentang kawanan lebah madu dan tawon menuai respons negatif dari netizen.

Salah satu akun, @ardianpancaa, menyatakan bahwa dalam video yang diunggah oleh Mahfud terlihat tawon masuk ke sarang lebah madu untuk mencuri madu dan membunuh ratu lebah.

Baca Juga: Presiden Jokowi: RKP 2025 dan Kebijakan Fiskal Sebagai Jembatan Kesinambungan Pembangunan

Respons serupa juga datang dari akun @w_irdneh yang menjelaskan bahwa tawon merupakan musuh bagi lebah madu, dan kawanan lebah madu akan mengelilingi tawon untuk menghangatkannya dengan getaran sayap, sehingga tawon tersebut mati.

Netizen juga tidak segan-segan menasihati Mahfud agar lebih berhati-hati dalam menyebarkan informasi yang bisa menyesatkan.

Sejumlah komentar dari netizen menyoroti perlunya sosok negarawan yang mampu menerima kemenangan maupun kekalahan dengan ikhlas, serta mengajak untuk tidak memprovokasi dan mengadu domba rakyat.

Baca Juga: Menteri ATR/BPN AHY Hadiri Sidang Kabinet Paripurna, Sampaikan Kesiapannya untuk Menghadapi Tantangan

Sorotan terhadap unggahan Mahfud ini menunjukkan bahwa setiap konten yang dibagikan oleh figur publik haruslah disertai dengan pemahaman yang jelas, terutama terkait dengan konteks dan informasi yang disampaikan. ***

Editor: Firmansyah Ababil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x